Pasangan CABUB dan CAWABUP

Pasangan Noer Tjahja-Fanan Unggul Sementara di Sampang

Jum'at, 28 Desember 2007 | 14:05 WIB

TEMPO Interaktif, Sampang: Pasangan Noer Tjahja-Fanan Hasib untuk sementara unggul dalam pemilihan bupati Sampang, Madura yang berlangsung pada Kamis (27/12) kemarin. Pasangan ini meraih 45 persen suara dari total pemilih 592.221 orang.

Berdasarkan hasil penghitungan cepat yang dirilis Partai Kebangkitan Bangsa Sampang pada Jumat (28/12) ini, pesaing terberat Noer Tjahja adalah Hasan Asy'ari-Fadhilah Budiono yang diusung Partai Persatuan Pembangunan. Pasangan ini meraih 35,1 persen.

Kandidat dari PKB tersebut unggul di sembilan dari 14 kecamatan. Sedangkan pasangan Hasan-Fadhilah menang tipis di lima kecamatan.

Sampai hari ini KPUD Sampang belum mengumumkan secara resmi hasil penghitungan suara. Menurut Ketua KPUD Sampang Abu Ahmad M Dhofier Shash, pihaknya mulai menghitung surat suara pada Sabtu besok. adi mawardi

Sumber klik disini
Picture |
0 Responses

Posting Komentar

Untuk informasi lebih lanjut
hubungai segera
sobat evolusi.net
Jl. Imam Bonjol 21 H
Sampang-Madura-Jawa Timur-Indonesia 69212
email : sampang.bahari@yahoo.com